UNPAR Career Expo 2022 Resmi Dibuka, Sediakan Ratusan Lowongan Kerja

UNPAR.AC.ID, Bandung – Universitas Katolik Parahyangan (UNPAR) secara resmi membuka UNPAR Career Expo 2022, Jumat (25/11/2022) di Gedung Multifungsi Pusat Pembelajaran Arntz-Geise (PPAG) UNPAR. Career Expo yang bakal berlangsung hingga Minggu (27/11/2022) mendatang itu bekerja sama dengan 40 perusahaan yang membuka ratusan lowongan pekerjaan.

UNPAR Career Expo 2022 untuk pertama kalinya kembali digelar secara onsite, usai pandemi Covid-19 melanda Indonesia hampir 2,5 tahun lamanya. Helatan yang diprakarsai oleh Lembaga Pengembangan Pemelajaran dan Karier (LPPK) UNPAR tersebut tak hanya diperuntukan untuk lulusan UNPAR, namun terbuka untuk umum dan tanpa ada pungutan biaya.

Pelamar bisa mendatangi pameran pada 25-26 November 2022 dan dilanjutkan dengan mengikuti rekrutmen di lokasi pada 27 November 2022. Ada pun berbagai rangkaian acara yang tersaji di UNPAR Career Expo di antaranya:

  • Pameran lowongan pekerjaan dari 40 perusahaan serta institusi pendidikan ternama
  • Presentasi langsung dari perwakilan perusahaan
  • Walk in interview dan rekrutmen langsung di lokasi

Wakil Rektor Bidang Akademik UNPAR Prof. Tri Basuki Joewono, Ph.D. menyampaikan bahwa atas kerja sama dengan mitra sehingga UNPAR Career Expo 2022 resmi dibuka. Prof. Tri Basuki pun berharap para perusahaan bisa menemukan sumber daya manusia (SDM) yang hebat dan unggul.

“Kami berharap antusiasme dari perusahaan-perusahaan yang terlibat nantinya akan menemukan calon-calon yang hebat pula. Semoga ini menjadi tempat bagi para calon untuk menemukan perusahaan hebat,” ucapnya.

Prof. Tri Basuki juga mengapresiasi kinerja LPPK UNPAR yang telah berkolaborasi dengan 40 perusahaan besar di Indonesia.

“Semoga dalam 3 hari gelaran UNPAR Career Expo ada kesuksesan yang bisa diraih dan manfaat yang diterima. Juga terima kasih kepada perusahaan, semoga kerja sama ini menjadi awal baik setelah hampir 2,5 tahun tidak bisa bertemu dan semoga ke depan lebih banyak kesempatan menyelenggarakan acara serupa,” tuturnya.

Kepala LPPK Philips Nicolas Gunawidjaja,B.Sc.(Hons),Ph.D. pun menyampaikan terima kasih kepada seluruh perusahaan yang terlibat dalam UNPAR Career Expo 2022. Dalam hal ini UNPAR memfasilitasi para lulusan dan pengguna lulusan untuk bertemu dan bisa saling memberi keuntungan bagi berbagai pihak yang terlibat. Baik bagi UNPAR sebagai penyelenggara maupun perusahaan sebagai pengguna lulusan  yang membutuhkan sumber daya manusia yang berkualitas.

“Ini adalah kali pertama kami kembali setelah masa pandemi Covid-19. Sangat bersyukur, kali ini ada 40 perusahaan yang bergabung. Mari kita sukseskan UNPAR Career Expo ini,” ujarnya.

Sementara itu, Sekar Shafa Hanindita dari PT Kaldu Sari Nabati Indonesia yang ditunjuk mewakili perusahaan menyampaikan terima kasihnya atas kolaborasi bersama UNPAR dalam penyelenggaraan UNPAR Career Expo 2022. Dia pun berharap perusahaan yang terlibat mendapatkan calon pegawai yang sesuai dengan karakteristik tiap perusahaan.

“Terima kasih kepada semua pihak yang terlibat mulai dari awal. Saya berharap juga kepada rekan perusahaan yang mengikuti Career Expo ini bisa mendapatkan para pelamar yang baik dan sesuai dengan karakteristik tiap perusahaan,” tuturnya. (JES-Humkoler UNPAR)

Berita Terkini

Prodi Doktor Teknik Sipil UNPAR Terakreditasi Baik Sekali LAM Teknik

Prodi Doktor Teknik Sipil UNPAR Terakreditasi Baik Sekali LAM Teknik

UNPAR.AC.ID, Bandung – Program Studi Doktor Teknik Sipil Universitas Katolik Parahyangan (UNPAR) memperoleh status akreditasi “Baik Sekali” dari Lembaga Akreditasi Mandiri Program Studi Keteknikan (LAM Teknik). Hal itu tertuang dalam Keputusan Lembaga Akreditasi...

UNPAR OPEN DAY 2025 Hadir di Cirebon dan Semarang

UNPAR OPEN DAY 2025 Hadir di Cirebon dan Semarang

UNPAR.AC.ID, Bandung — Dalam upaya memperluas akses informasi pendidikan tinggi yang berkualitas dan mendekatkan diri kepada calon mahasiswa serta orang tua, Universitas Katolik Parahyangan (UNPAR) akan menyelenggarakan UNPAR OPEN DAY 2025 di dua kota besar, yaitu...

UNPAR Buka Jalur Ujian Saringan Masuk (USM) Gelombang 2

UNPAR Buka Jalur Ujian Saringan Masuk (USM) Gelombang 2

UNPAR.AC.ID, Bandung – Universitas Katolik Parahyangan (UNPAR) membuka jalur Ujian Saringan Masuk (USM) 2 bagi calon mahasiswa baru 2024 hingga 1 Juni 2025. Melalui jalur ini, UNPAR memberikan kesempatan bagi calon mahasiswa baru untuk bisa mendapatkan benefit berupa...

Kontak Media

Humas UNPAR

Kantor Sekretariat Rektorat (KSR), Universitas Katolik Parahyangan

Jln. Ciumbuleuit No. 94 Bandung 40141 Jawa Barat

Nov 25, 2022

X