Tim Basket UNPAR Raih Posisi Runner Up Utama Sport Competition 2022

UNPAR.AC.ID, Bandung – Prestasi membanggakan ditorehkan Tim Basket Putra Universitas Katolik Parahyangan (UNPAR) dengan meraih posisi Runner Up dalam pertandingan olahraga Utama Sport Competition (UPTION) 2022 yang diselenggarakan oleh Universitas Widyatama pada 12-18 Juni 2022 lalu. 

Perlombaan Utama Sport Competition (UPTION)  merupakan pertandingan olahraga antar universitas dengan cakupan daerah Provinsi Jawa Barat, DKI Jakarta, dan Banten. UPTION 2022 diikuti oleh beberapa universitas ternama seperti Telkom, ITHB, UNISBA, UIN SGD, dan tuan rumah sendiri yaitu Universitas Widyatama.

Tim basket putra UNPAR yang beranggotakan Darien Jericho Kurniawan, Grady Cahyadi, Charles Anderson Liman, Ezra Mandarin, Alvin Andrian, Kevin Camillo, Jeremy Dennyson Sugiharto, Thomas Kiangga, Steven Arden, Salman Alfarisi, dan Jericho Aditya tersebut berhasil mengalahkan tuan rumah yaitu Universitas Widyatama pada babak semifinal sebelum bertanding di babak final melawan ITHB. Dalam babak final, mereka harus mengakui keunggulan lawan dengan menduduki posisi Runner Up. 

Salah satu perwakilan tim basket putra UNPAR, Jeremy mengatakan bahwa setiap babak yang dihadapi bukanlah suatu hal yang mudah. Terdapat salah satu orang pemain tim yang mengalami cedera dan waktu latihan yang singkat kurang dari satu bulan.  Namun, hal tersebut tidak menjadi penghalang bagi mereka untuk melaju ke babak selanjutnya. 

“Kami bermain dengan kompak dan berada dalam kondisi terbaik. Kami dapat menyelesaikan pertandingan-pertandingan tersebut dan bisa melaju ke babak final,” tutur Jeremy saat dikonfirmasi sebagaimana dikutip pada Senin (25/7/2022).

Lebih lanjut, Jeremy mengatakan bahwa dia dan tim melakukan latihan bersama secara rutin setiap minggu untuk membangun chemistry satu sama lain. Hal itu dilakukan untuk mengatur pola strategi, bermain dengan kompak, dan saling mendukung satu sama lain baik antar anggota maupun pelatih yang menjadi kunci keberhasilan mereka. 

“Kami bisa mendapatkan pengalaman untuk berkembang dan menjadi tim yang lebih baik. Kompetisi ini juga membuat kami bisa kenal dengan teman-teman baru dari kampus lainnya,” tuturnya. 

Jeremy berharap agar kedepannya mereka dapat menjadi tim yang lebih baik lagi , meraih prestasi di tingkat nasional, dan  membawa piala lebih banyak untuk UNPAR. (JES-Humkoler UNPAR)

Berita Terkini

Salah Kaprah TBA/TBB Tiket Pesawat

Salah Kaprah TBA/TBB Tiket Pesawat

Sejatinya, ikhtiar Pemerintah untuk menurunkan harga tiket pesawat sudah dimulai sejak 2019 dengan mengeluarkan kebijakan tentang Tarif Batas Atas (TBA) dan Tarif Batas Bawah (TBB). Lima tahun sudah berlalu, namun tidak ada tanda-tanda harga tiket pesawat akan turun....

Kontak Media

Humas UNPAR

Kantor Sekretariat Rektorat (KSR), Universitas Katolik Parahyangan

Jln. Ciumbuleuit No. 94 Bandung 40141 Jawa Barat

Jul 25, 2022

X