Tambah 2 Profesor, UNPAR Dorong Lahirnya Guru Besar Baru

UNPAR.AC.ID, Bandung – Universitas Katolik Parahyangan (UNPAR) menambah 2 (dua) Guru Besar yaitu, Prof. Dra. Sukawarsini Djelantik, M.S., Ph.D. di bidang ilmu Hubungan Internasional dan Prof. Tri Basuki Joewono, Ph.D., di bidang ilmu Teknik Sipil. Hal itu tertuang dalam Keputusan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi RI Nadiem Anwar Makarim.

Dalam Keputusan Mendikbudristek Nomor 83502/MPK.A/KP.05.01/2021 tentang Kenaikan Jabatan Akademik Dosen, Dra. Sukawarsini Djelantik, M.S., Ph.D. menjadi Profesor dalam bidang ilmu Hubungan Internasional.

Sementara dalam Keputusan Mendikbudristek Nomor 12598/MPK.A/KP.05.01/2022 tentang Kenaikan Jabatan Akademik Dosen, Tri Basuki Joewono, Ph.D., menjadi Profesor dalam bidang ilmu Teknik Sipil.

Capaian tersebut menambah jumlah Guru Besar UNPAR yang ada dan kini berjumlah 22 Guru Besar. Dengan rincian, 3 Guru Besar Fakultas Ekonomi; 1 Guru Besar Fakultas Filsafat; 5 Guru Besar Fakultas Hukum; 7 Guru Besar Fakultas Teknik; 4 Guru Besar Fakultas Teknologi Industri; 1 Guru Besar Fakultas Teknologi Informasi dan Sains; dan 1 Guru Besar Fakultas Ilmu Sosial Ilmu Politik. 

Rektor UNPAR Mangadar Situmorang, Ph.D., pun menyampaikan apresiasinya atas capaian Prof. Sukawarsini Djelantik dan Prof. Tri Basuki Joewono tersebut. Menurut Rektor, hanya dosen-dosen hebat yang bisa menjadi Guru Besar. 

“Kehebatan mereka terutama ditunjukkan oleh karya-karya akademik yang diterima, diakui, dan diterbitkan di berbagai media akademik,” tutur Rektor, Selasa (22/3/2022).

Rektor menuturkan, kehebatan mereka yang berhasil menjadi Guru Besar juga ditentukan oleh berbagai aspek dan kualifikasi lainnya, yang secara generik membuktikan diri sebagai “Dosen” yang merupakan pengajar profesional dan ilmuwan yang menggali, menyebarkan dan mengembangkan ilmu pengetahuan, teknologi dan seni. 

“Komitmen mereka dalam menjalankan darma pengajaran/pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat serta keterlibatan mereka dalam berbagai forum akademik secara kumulatif meneguhkan profesionalitas dan kecendekiawanan mereka. Pengakuan, penghargaan dan pengangkatan Prof. Tri Basuki (Pak Tribas) dan Prof. Sukawarsini (Ibu Suke) oleh pemerintah melalui Kemendikbudristek adalah hal yang sangat menggembirakan,” ujarnya.

Selain keduanya layak dan pantas untuk mendapatkannya, lanjut Rektor, prestasi tersebut juga menjadi pengakuan dan penghargaan atas kualitas akademik dan tata kelola UNPAR. Dengan kata lain, kehadiran dua Guru Besar baru ini sungguh sangat penting dan membanggakan bagi UNPAR. 

“Selanjutnya sangat diharapkan kemudian kedua Profesor tidak hanya memenuhi kewajiban sebagai Guru Besar sebagaimana diamanatkan oleh peraturan yang berlaku, tetapi juga mampu melahirkan Guru Besar-Guru Besar baru dari lingkungan UNPAR. Serta membangun Universitas ini sebagai “center of excellence” riset dan intelektualitas. Selamat dan terima kasih kepada Prof. Tri Basuki Joewono dan Prof. Sukawarsini Djelantik,” ucap Rektor. (Ira Veratika SN-Humkoler UNPAR)

Berita Terkini

UNISBA Studi Banding ke UNPAR, Gali Struktur Organisasi dan Tata Kelola

UNISBA Studi Banding ke UNPAR, Gali Struktur Organisasi dan Tata Kelola

UNPAR.AC.ID, Bandung – Universitas Islam Bandung (UNISBA) melakukan studi banding ke Universitas Katolik Parahyangan (UNPAR), Senin (10/2/2025). Melalui pertemuan yang dilakukan di Ruang Rapat Besar Rektorat UNPAR tersebut, tim UNISBA menggali lebih jauh bagaimana...

Kontak Media

Humas UNPAR

Kantor Sekretariat Rektorat (KSR), Universitas Katolik Parahyangan

Jln. Ciumbuleuit No. 94 Bandung 40141 Jawa Barat

Mar 22, 2022

X