Mahasiswa UNPAR Juara 1 Lomba Analisis Geoteknik Civil National Expo 2023

UNPAR.AC.ID, Bandung –  Tiga orang mahasiswa Universitas Katolik Parahyangan (UNPAR) kembali torehkan prestasi di tingkat nasional dengan meraih juara 1 dalam Lomba Analisis Geoteknik CNE 2023 yang diselenggarakan oleh Ikatan Mahasiswa Teknik Sipil Tarumanagara (IMASTA) pada 7 Maret – 12 Mei 2023 lalu. 

Tim yang dinamakan PACIVIC PILE sebagai perwakilan dari UNPAR tersebut beranggotakan 3 orang mahasiswa Teknik Sipil yaitu Tasya Wijaya, Ghaitsa Hafsari Suhandi, dan Amanda Syakira Dewi. Mereka mengusung tema “Analisis Daya Dukung Lateral pondasi Tiang Bor” dan melakukan analisis daya dukung lateral pondasi tiang bor dengan 4 macam metode yang digunakan. 

“Ide tersebut digunakan apabila kami melakukan analisis dengan berbagai metode maka akan diperoleh pendekatan yang beragam sehingga kami pada akhirnya dapat menarik hasil dan kesimpulan dari permasalahan yang telah kami diskusikan bersama,” tutur Tasya saat diwawancara sebagaimana dikutip pada Senin (29/5/2023). 

Tasya mengatakan tantangan terberat dalam mengikuti perlombaan ini tema yang diusung merupakan mata kuliah yang sedang ditempuh saat itu sehingga dirinya dan tim harus mempelajari materi nya lebih awal dibandingkan teman lainnya. Kendati demikian, dirinya dan tim berhasil melewati tantangan tersebut dengan bimbingan yang diberikan dosen dan referensi dari sumber terpercaya membuat dirinya yakin dalam mengikuti lomba tersebut. 

“Selain itu kami juga diharuskan memakai beberapa software yang tidak diajarkan di perkuliahan. Namun, dengan bimbingan Bapak Ignatius Tommy, kami mendapat pelatihan dan ilmu-ilmu yang menunjang untuk lomba ini. Kami juga membaca studi literatur dan beberapa buku guna memperluas pengetahuan mengenai tema lomba ini,” tuturnya. 

Dirinya mengatakan lomba tersebut sangat menarik dan menambah wawasan tentang materi yang diusung. 

“Tema lomba tersebut sangat relevan dengan mata kuliah yang sedang kami jalani di semester ini yaitu mata kuliah Teknik Fondasi sehingga kami dapat terus belajar mengenai mata kuliah tersebut seiringan dengan berjalannya lomba,” ujar Tasya selaku perwakilan tim PACIVIC PILE. 

Dirinya dan tim berharap kedepannya mahasiswa tertarik mengikuti lomba karena keuntungan dan pengalam yang didapatkan sangat berharga dan seru. 

“Harapan kami semoga akan ada lebih banyak lagi teman-teman mahasiswa yang tertarik untuk mengikuti lomba karena benefit-benefit dan pengalaman mengikuti lomba sangat berharga dan seru. Kedepannya, sejauh ini kami akan fokuskan diri kami pada kegiatan akademik yang diselenggarakan di kampus UNPAR terlebih dahulu, tentunya kami akan terus belajar lebih lanjut mengenai persoalan yang telah kami analisis dengan tujuan untuk menambah wawasan kami pada bidang tersebut,” ucap Tasya. (JES-Humkoler UNPAR)

Berita Terkini

Tracy Tardia Terpilih Menjadi Ketua IKA UNPAR Periode 2024-2027

Tracy Tardia Terpilih Menjadi Ketua IKA UNPAR Periode 2024-2027

UNPAR.AC.ID, Bandung - Tracy Tardia terpilih menjadi Ketua Ikatan Alumni Universitas Katolik Parahyangan (IKA UNPAR) periode 2024-2027 secara aklamasi pada Kongres VII IKA UNPAR, Sabtu (7/9/2024) lalu. Alumni Manajemen UNPAR itu mengungkapkan bahwa di era...

UNPAR Resmi Terima SK Penyatuan STKIP Surya

UNPAR Resmi Terima SK Penyatuan STKIP Surya

UNPAR.AC.ID, Bandung – Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) Surya resmi bersatu ke Universitas Katolik Parahyangan (UNPAR). Izin penyatuan tersebut diterima Anggota Pengurus Yayasan UNPAR lr. lwan Supriadi dan Rektor UNPAR Prof. Tri Basuki Joewono dari...

Kontak Media

Humas UNPAR

Kantor Sekretariat Rektorat (KSR), Universitas Katolik Parahyangan

Jln. Ciumbuleuit No. 94 Bandung 40141 Jawa Barat

Mei 29, 2023

X