Mahasiswa UNPAR Juara 1 Desain Konsep Biomimikri Bangunan Pabrik

UNPAR.AC.ID, Bandung – Tim Studio Gundu yang beranggotakan mahasiswa Arsitektur Universitas Katolik Parahyangan (UNPAR) kembali menunjukkan eksistensi di bidangnya. Kali ini, pada ajang International Architecture Student Design Competition, Sabtu (21/5/2022) lalu yang diselenggarakan oleh Universitas Kristen Petra Surabaya, Studio Gundu yang beranggotakan Evelyn Rusli, Karol Bimoseno, dan Nyra Malika menyabet Juara 1 dalam sayembara yang mensyaratkan desain berkonsep biomimikri.

Adapun kompetisi yang diselenggarakan kali ini mengusung tema “Breathing Building: Building as the New Lungs of the Planet” yang menyoroti manfaat signifikan vegetasi dan dampaknya terhadap lingkungan. 

Tema tersebut guna meningkatkan pengetahuan dan pemahaman terhadap potensi vegetasi dalam desain bangunan. Selain itu, dalam kompetisi tersebut para peserta juga didorong untuk menjadikan tanaman dan vegetasi sebagai sumber inspirasi dan menggunakan biomimikri untuk membantu proses desain. 

Evelyn Rusli selaku perwakilan tim Studio Gundu mengatakan jika rancangan mereka yang bertajuk “Silver Forest” mencoba menghadirkan suatu ekosistem serupa hutan hujan tropis pada kawasan industrial.

“Dengan pendekatan biomimikri untuk menciptakan bangunan yang menyerupai hutan hujan tropis, kami menghadirkan sebuah oasis di kawasan yang gersang dan polutif,” tutur Evelyn sebagaimana dikutip pada Jumat (15/7/2022)..

Dia mengatakan jika tantangan tersulit yang dihadapi oleh dia dan timnya mengenai integrasi antara sistem dan biomimikri itu sendiri sebagai tema yang diusung pada kompetisi tersebut.

“Tantangan paling sulit yang kami temui pada saat proses pengerjaan desain adalah mencari cara untuk mengintegrasikan konsep biomimikri pada bangunan secara holistik baik dari aspek bentuk maupun sistem,” katanya.

Evelyn juga menuturkan, dewan juri yang terdiri Dr. Samant Swinal Ravindranath, M. Arch., Ph.D.; Andy Rahman, S.T., IAI; dan Esti Asih Nurdiah, S.T., M.T., sangat mengapresiasi karya dia dan timnya dari aspek social sustainability dan replicability

“Ditujukan kepada buruh pabrik dan keluarganya, desain ini dinilai mampu menyediakan arsitektur yang dapat dinikmati oleh kaum marjinal dalam skala besar,” kata Evelyn.

Selain itu, menurutnya tema biomimikri yang diusung dalam kompetisi tersebut sangat sesuai dengan zaman sekarang dan memiliki urgensi tinggi untuk dibahas dalam ranah arsitektur.

“Inilah saat yang tepat bagi para perancang lingkungan binaan untuk memimpin langkah ke arah yang lebih baik untuk mengatasi dampak perubahan iklim dan pemanasan global,” ucap Evelyn.

Dia berharap, kedepannya dia dan timnya dapat menyumbangkan ide kreatif kami dalam lomba – lomba lain, terutama dalam tingkat profesional maupun internasional.

“Ide-ide yang muncul juga dari terlaksananya lomba ini dapat memunculkan terobosan inovasi untuk mengintegrasikan bangunan dan vegetasi secara tepat, kontekstual, dan efektif pada real-life project,” katanya. (RBF-Humkoler UNPAR)

Berita Terkini

Rektor UNPAR Hadiri Panel Diskusi Bersama Presiden RI Prabowo Subianto

Rektor UNPAR Hadiri Panel Diskusi Bersama Presiden RI Prabowo Subianto

UNPAR.AC.ID, Bandung – Rektor UNPAR Prof. ir. Tri Basuki Joewono, Ph.D. menghadiri panel diskusi bersama Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto, di Istana Kepresidenan Jakarta, Kamis (13/3/2025). Melansir laman resmi Biro Pers, Media, dan Informasi Sekretariat...

Kontak Media

Humas UNPAR

Kantor Sekretariat Rektorat (KSR), Universitas Katolik Parahyangan

Jln. Ciumbuleuit No. 94 Bandung 40141 Jawa Barat

Jul 15, 2022

X