Bantu 21 UMKM Kabupaten Bandung, UNPAR Resmi Tutup SCORE Batch 6

UNPAR.AC.ID, Bandung – Universitas Katolik Parahyangan (UNPAR) melalui program Sustaining Competitive and Responsible Enterprises (SCORE UNPAR) melaksanakan Presentasi Akhir & Penutupan SCORE UNPAR Batch 6 pada Rabu (24/8/2022) secara onsite di Aula Fakultas Ekonomi UNPAR. Sebanyak 21 pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) telah menerima bimbingan dan akhirnya akan mempresentasikan hasil pendampingan selama ini. 

Ketua Pengabdian Masyarakat SCORE UNPAR BATCH 6, Triyana Iskandarsyah, Dra., M.Si mengatakan bahwa Program Score UNPAR sudah ada sejak 2016 dan bekerja sama dengan BEDO ( Business and Development Organization ) untuk menjadi implementing partner SCORE. Program SCORE 2022 kali ini diikuti oleh 21 pengusaha mikro yang bergerak di bidang kuliner, kriya, dan jasa dengan 3 kali workshop dan 8 kali webinar. 

“Program SCORE di UNPAR itu sudah cukup lama, kita sudah mencapai usia 7 tahun, usia yang cukup bagus kita menyelenggarakan program yang online maupun offline,” tuturnya.

Program SCORE sendiri merupakan suatu program pelatihan dan pendampingan bagi UMKM agar bisa menjadi usaha yang produktif, berdaya saing, dan bertanggung jawab. Tujuannya untuk memajukan UMKM dan materi yang diberikan mengacu kepada modul yang sudah dipakai di negara-negara yang turut mengadakan SCORE. 

“Program SCORE ini berdasarkan modul yang sudah diuji secara mancanegara jadi sudah banyak sekali negara yang menggunakan program SCORE untuk memajukan UMKM,” ujarnya.

Lebih lanjut, dia menyampaikan rasa terima kasih kepada semua pihak dalam mencapai tujuan Program SCORE UNPAR. 

“Terima kasih kepada semua pihak khususnya pada Bapak dan Ibu UMKM untuk berproses bersama kami untuk mencapai tujuan program SCORE TRAINING yaitu membuat UMKM yang bisa bersaing, produktif , dan yang penting bisa bertanggung jawab dalam bisnis nya,” ucapnya.

Sementara itu, Dani Hidayat selaku Ketua Paguyuban Pengusaha Karsa Mandiri (PPKM) mengatakan bahwa kebersamaan para pihak menjadi hal yang penting dalam membina UMKM. 

“Ini merupakan pengejawantahan atau implementasi dari apa yang kita sebut sebagai kolaborasi pentahelix,” kata Dani.

Di dalam program PPKM, lanjut dia, terdapat 5 hal yang harus dimiliki untuk mendorong UMKM yaitu : 

  1. Capacity building
  2. Market access
  3. Pemenuhan legalitas
  4. Financing gateway/permodalan 
  5. Inovasi dan teknologi

“Ini tidak bisa dilepaskan untuk mendorong UMKM, dari kelima hal tadi yang paling terpenting adalah capacity building dan ini ada di SCORE UNPAR,” ujarnya. 

Dia berharap agar kerja sama para stakeholder dapat lebih mengacu kepada persoalan UMKM bisa lebih erat dan konkret. 

Sementara itu, SCORE Indonesia Project Manager International Labour Organization Rustandie Januar menyatakan rasa terima kasihnya terhadap para SCORE trainer UNPAR yang telah membina setidaknya 21 UMKM yang tersebar di Kabupaten Bandung. Ia berharap, benefit dan dasar pengetahuan yang didapatkan dari pelatihan ini dapat menginspirasi. Selain itu, ia juga berharap bahwa kerja keras para UMKM bisa mengembangkan usaha masing-masing dari usaha mikro ke usaha kecil maupun menengah.

“Semoga usaha Ibu dan Bapak dapat berkembang, dapat mempekerjakan lebih banyak lagi pekerja sehingga Kabupaten Bandung semakin sejahtera,” tuturnya. 

Di akhir acara, diumumkan 3 presentasi usaha terbaik berdasarkan penilaian para juri. Peringkat 3 diperoleh Elis Karlina dengan usaha Shafanaisha Bolen, peringkat 2 diperoleh Heni Rohaeni dengan usaha Herbanis/Rengganis, dan peringkat 1 diperoleh Henny Rahmawati dengan usaha Dapur Mamah Azmi. (KTH/JES-Humkoler) 

Berita Terkini

Prodi Doktor Teknik Sipil UNPAR Terakreditasi Baik Sekali LAM Teknik

Prodi Doktor Teknik Sipil UNPAR Terakreditasi Baik Sekali LAM Teknik

UNPAR.AC.ID, Bandung – Program Studi Doktor Teknik Sipil Universitas Katolik Parahyangan (UNPAR) memperoleh status akreditasi “Baik Sekali” dari Lembaga Akreditasi Mandiri Program Studi Keteknikan (LAM Teknik). Hal itu tertuang dalam Keputusan Lembaga Akreditasi...

UNPAR OPEN DAY 2025 Hadir di Cirebon dan Semarang

UNPAR OPEN DAY 2025 Hadir di Cirebon dan Semarang

UNPAR.AC.ID, Bandung — Dalam upaya memperluas akses informasi pendidikan tinggi yang berkualitas dan mendekatkan diri kepada calon mahasiswa serta orang tua, Universitas Katolik Parahyangan (UNPAR) akan menyelenggarakan UNPAR OPEN DAY 2025 di dua kota besar, yaitu...

UNPAR Buka Jalur Ujian Saringan Masuk (USM) Gelombang 2

UNPAR Buka Jalur Ujian Saringan Masuk (USM) Gelombang 2

UNPAR.AC.ID, Bandung – Universitas Katolik Parahyangan (UNPAR) membuka jalur Ujian Saringan Masuk (USM) 2 bagi calon mahasiswa baru 2024 hingga 1 Juni 2025. Melalui jalur ini, UNPAR memberikan kesempatan bagi calon mahasiswa baru untuk bisa mendapatkan benefit berupa...

Kontak Media

Humas UNPAR

Kantor Sekretariat Rektorat (KSR), Universitas Katolik Parahyangan

Jln. Ciumbuleuit No. 94 Bandung 40141 Jawa Barat

Agu 25, 2022

X