UNPAR.AC.ID, Bandung – Dua tokoh politik Anies Baswedan dan Prabowo Subianto mengonfirmasi belum bisa menghadiri undangan sebagai pemateri Rangkaian Kuliah Umum Dialog Kebangsaan UNPAR yang rencananya akan digelar pada Sabtu (14/10/2023) di Auditorium PPAG UNPAR besok. Kedua tokoh yang digadang-gadang juga sebagai Bakal Calon Presiden (Bacapres) pada Pilpres 2024 itu mengatakan belum bisa mengisi Kuliah Umum UNPAR dikarenakan berbagai agenda yang sudah terjadwalkan.
Melalui surat elektronik yang UNPAR terima dari Sekretariat Anies Baswedan tanggal 11 Oktober 2023, Pukul 12.27 WIB, disampaikan bahwa Anies Baswedan belum dapat hadir dalam agenda Kuliah Umum pada 14 Oktober 2023 sehubungan telah dijadwalkannya beberapa agenda Anies Baswedan di luar kota.
“Pertama-tama kami ucapkan terima kasih atas atensi serta undangan yang diberikan kepada Bapak Anies Baswedan. Melalui surel ini kami pun menghaturkan permohonan maaf dikarenakan Bapak Anies Baswedan belum dapat hadir pada agenda Kuliah Umum tanggal 14 Oktober 2023. Mengenai fleksibilitas waktu yang diajukan akan kami koordinasikan terlebih dahulu, jika telah mendapatkan hasil koordinasi akan kami hubungi kembali,” demikian keterangan tertulis dalam surel tersebut sebagaimana UNPAR terima.
Sementara itu, Anggota DPR RI sekaligus Dewan Penasihat DPD Partai Gerindra Jawa Barat Mulyadi melalui keterangan tertulisnya juga menyampaikan bahwa Prabowo Subianto belum bisa memenuhi undangan Kuliah Umum UNPAR. Prabowo yang juga Menteri Pertahanan RI juga memiliki kegiatan terjadwal.
“Permohonan maaf tidak bisa memenuhi Undangan Kuliah Umum, karena sudah ada kegiatan terjadwal dengan Pak Presiden. Namun tetap berharap bisa hadir di lain kesempatan,” tutur Ketua Bidang Perbankan DPP Partai Gerindra itu.
Sekadar informasi, UNPAR telah mengirimkan surat resmi pada 27 September 2023 kepada Anies Baswedan dan Prabowo Subianto untuk menjadi pemateri dalam Rangkaian Kuliah Umum Dialog Kebangsaan bertajuk “Demokrasi dan Partisipasi: Peran Pemuda dalam Masa Depan Politik Indonesia”. Rektor UNPAR Prof. Tri Basuki Joewono dalam surat permintaannya menyampaikan bahwa sivitas akademika UNPAR ingin berjumpa dan berdialog dengan dua tokoh politik tersebut.
“Berkenaan dengan hal tersebut, kami memohon kesediaan Bapak untuk berkenan memberikan kuliah umum dengan tema “Demokrasi dan Partisipasi: Peran Pemuda dalam Masa Depan Politik Indonesia” pada tanggal 14 Oktober 2023. Apabila Bapak berhalangan hadir pada tanggal tersebut, maka kami bersedia untuk menyesuaikan dengan ketersediaan waktu Bapak, dengan kerangka jadwal yang masih dimungkinkan menurut aturan Bawaslu,” ucap Prof. Tri Basuki dalam surat yang ditujukan kepada Anies Baswedan dan Prabowo Subianto.***